Kenny-Rogers-ROASTERS

Less Fat, Less Salt, Less Calories inilah tagline dari restoran Kenny Rogers ROASTERS. Tagline yang berarti rendah lemak, rendah garam dan rendah kalori ini nampak menghiasi backdrop launching di outlet KRR Paris Van Java, Bandung.

Kenny Rogers ROASTERS yang berasal dari Coral Spring, Florida Amerika Serikat ini, membuka cabang ke-27 di PVJ sejak Oktober 2014 lalu. Sesuai namanya, store ini menghidangkan menu utama ayam panggang, Rotisserie – Roasted Chicken.

Bertempat di Paris Van Java Lantai Ground Jl. Sukajadi No. 137-139, ruangan outlet KRR ini berkonsep mid-casual dining restaurant. Di dalam ruangan pengunjung tinggal pilih mau duduk di bangku yang suasananya santai atau resmi.

Kapasitas di dalam store KRR ini cukup luas mampu menampung sekitar 100 kursi ditambah sekitar 50 kursi di luar ruangan. Interior ruangan yang didominasi kayu dan batu bata merah, membuat suasana nyaman ketika makan.

Kenny Rogers ROASTERS di PVJ juga bisa buat meeting kecil atau hanya sekedar nongkrong bersama teman-teman karena ada fasilitas WIFI.

We Want You To Be Healty

Sesuai dengan taglinenya, Kenny Rogers ROASTERS ingin mengajak setiap pengunjungnya menikmati menu yang sehat tanpa adanya lemak, garam dan kalori. Sajian utama Roasted Chicken misalnya sewaktu pemanggangannya di dalam mesin Rotisserie, lemak yang menempel di daging hilang.

“Rahasianya selama lebih dari satu jam ayam dipanggang di dalam mesin Rotisserie dengan suhu 268-279 derajat celcius,” ungkap Ajeng Dwiyatcita, Marketing Manager KRR ketika menyampaikan welcoming speech-nya di event launching KRR PVJ.

Mesin Pemanggang Ayam Rotisserie
Mesin Pemanggang Ayam Rotisserie

Sedangkan cara memanggangnya itu sendiri sudah mengurangi kadar garam dan minyak dibanding cara pengolahan ayam dengan metode goreng. Hasilnya sajian utama Roasted Chicken merupakan asupan sehat tanpa meninggalkan citarasa yang tetap lezat.

“Citarasa healty sekaligus lezat inilah yang ingin diwariskan pendiri KRR, Penyanyi Country terkenal, Kenny Rogers dan Mantan Gubernur Kentucky, John Y Brown Jr,” tambah Ajeng. Melihat peluang untuk menyajikan makanan yang sehat dan lezat dalam lingkungan restaurant, Kenny Rogers ROASTERS membuka restaurant pertamanya di bulan Agustus 1991.

Ketika Roasted Chicken disajikan, pengunjung bisa memilih salah satu rangkaian menu Kenny’s Chicken Meal. Ada Kenny’s Chicken & Porade Meal (58.000), Kenny’s Family Meal (240.000), Rock N Roll Lite Meal (52.000), Rock N Roll Meal (61.000), Red Hot Meal (61.000), Kenny’s Quarter Meal ¼ (61.000), dan masih banyak lainnya.

,

Kenny’s Quarter Meal ¼
Kenny’s Quarter Meal ¼

Macaroni Cheese, Mashed Potato, dan Coleslaw ikut juga dihidangkan dalam satu piring sebagai coldside dish-nya. Ada banyak pilihan menu pendamping Roasted Chicken, pengunjung bisa memilih sendiri hot dan coldside dish.

Ada Spicy Asian Salad, Macaroni & Cheese, Crisp Garden Salad, Coleslaw, Fresh Fruit Salad, Mashed Potato & Gravy, BBQ Baked Bean dan Aromatic Rice. Selain itu pengunjung juga bisa memilih menu appetizers dan desserts sendiri.

Ada Kenny’s famous home-made muffins, vegetable salads, pasta, soups & dessert. dan Ice Blended. Minumannya pun bervariasi, tinggal pilih. Ada Hot & Ice Coffee, bermacam-macam pilihan rasa teh dan Yoghurt Ice Blend.

Roasted Chicken ketika disantap bercitarasa lembut dan juicy. Saus Black Pepper lah yang membuat juicy irisan daging Roasted Chicken. Berbeda dengan kalau makan steak, memotong Roasted Chicken menjadi irisan daging sangat mudah dengan pisau-garpu saking lembut dagingnya.